AOB Dukung Langkah GMBI Cabut Dukungan Terhadap Bupati Bekasi
-
Foto: Aliansi Ormas Bekasi (AOB)
KABUPATEN BEKASI, (CB) – Aliansi Ormas Bekasi (AOB) mengapresiasi dan mendukung langkah LSM Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) Distrik Kabupaten Bekasi yang menarik dukungannya terhadap Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja.
AOB menilai hal tersebut merupakan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) LSM dan Organisasi Masyarakat (Ormas).
Ketua Umum AOB, Zainal Abidin mengatakan, LSM dan Ormas mempunyai fungsi sosial kontrol dalam setiap kebijakan-kebijakan yang dibuat oleh Pemerintah Daerah (Pemda). LSM dan Ormas kata dia harus mengkritisi jika kebijakan-kebijakan pemerintah tersebut telah merugikan masyarakat.
“Iya kita mengapresiasi apa yang sudah dilakukan oleh teman-teman GMBI. Kita mendukung Bupati jika kebijakan itu berpihak kepada rakyat. Tapi selama ini apa kan banyak persoalan di Kabupaten Bekasi, seperti guru yang datang mengadu ke istana, kita malu melihat kenyataan tersebut. Belum lagi persoalan e-Katalog, mutasi rotasi pejabat dan sebagainya,” ungkapnya kepada awak media.
Zainal menegaskan, jika memang tidak ada lagi kepercayaan masyarakat kepada pemimpin daerah, pihaknya tidak menutup kemungkinan untuk melakukan unjuk rasa ke sejumlah instansi dan lembaga seperti ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) supaya mengevaluasi kinerja dari Bupati Bekasi.
“Jadi kami berharap Bupati harus segera mengambil langkah-langkah yang tegas dan strategis untuk kepentingan masyarakat. Karena sekarang ini enggak diluar enggak didalam semuanya gaduh. Kami sebagai masyarakat Bekasi sudah sangat kecewa, dari awal sudah banyak yang kita sikapi tetapi enggak pernah didengar,” tegasnya.
Dirinya meminta di masa akhir kepemimpinannya, Bupati Bekasi segera membenahi sejumlah persoalan yang ada di wilayah Kabupaten Bekasi. “Jangan mendengarkan pembisik-pembisik yang cuma mementingkan dirinya sendiri dan kelompoknya,” paparnya.
Sebelumnya, Masyarakat Bekasi, Tokoh serta beberapa Ormas juga LSM di Kabupaten Bekasi dikejutkan dengan adanya statement LSM Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (LSM GMBI) Distrik Kabupaten Bekasi, yang dengan tegas menyatakan sikap mencabut dukungan terhadap Bupati Bekasi, Eka Supria Atmaja yang dinilai tidak pro rakyat Bekasi bahkan banyaknya permasalahan yang ada di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.(Boe)